Refleksi perkuliahan: Ruang dan Waktu
Oleh: Trisylia Ida Pramesti
Perkuliahan Filsafat akan sering
membahas terkait dengan ruang dan waktu. Maka sedikit akan saya uraikan terkait
pemahaman saya terkait ruang dan waktu tersebut. Filsafat itu adalah diri kita
sendiri. Masing-masing orang dipersilahkan untuk membangun filsafatnya sendiri.
Karena manusia itu berbeda-beda, maka berbeda adalah suatu kepastian. Karena berbeda-beda tadi maka yang utama
yaitu orang yang tahu diri akan ruang dan waktu. Dan sebodoh bodoh orang adalah
orang yang tidak tahu terkait ruang dan waktunya. Sehingga melalui belajar
filsafat maka Sopan dan santun terhadap ruang dan waktu.